Kontes Drama Antar Rayon Meriahkan Malam Minggu Santri

Sabtu Malam 28 Oktober 2017 bagian bahasa OSTI Putra mengadakan Kontes Drama Berbahasa Arab. Kegiatan yang diikuti aktor-aktor terbaik dari masing-masing rayon ini dihadiri oleh seluruh santri dan sejumlah asatidz. Bertempat di halaman Masjid Al Kahfi, selama kurang lebih 2 jam kegiatan ini berlangsung meriah.

Dimulai dengan sambutan yang dibawakan oleh Koordinator LP2QB Ustadz Tri Agus Santoso, MPI, perlombaan kemudian berlangsung meriah. Para aktor dari masing-masing rayon saling beradu akting memeran cerita berbahasa Arab yang diambil dari sejumlah judul materi pelajaran Mutholaah. Sesekali gelak tawa para penonton terdengar ketika ada beberapa aktor membumbui drama dengan joke-joke lucu ala santri yang tentunya tetap menggunakan bahasa Arab.

Usai masing-masing rayon berkesempatan menunjukan bakat aktingnya, dewan juri yang diwakili oleh Ust. Kafin Jaladri, M.A. kemudian mengumumkan pemenang kontes tersebut. Setelah dibacakan skor masing-masing rayon, maka tersebut nama Rayon Ali bin Abi Thalib yang berkesempatan menjadi juara pada kontes drama kali ini. Rasa senang dan bangga meliputi para anggota rayon Ali yang keluar menjadi pemenang pada kesempatan tersebut. (sahal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *