Sejarah Ponpes Ta’mirul Islam

Sejarah Berdirinya Pondok

Masjid Tegalsari Surakarta

Sejak berdirinya Masjid Tegalsari Surakarta tahun 1928, para Ulama di Tegalsari telah merancanakan untuk berdirinya pondok pesantren di kota solo yaitu Pondok Pesantren Ta’mirul Islam.  Namun karena beberapa hal, cita-cita suci tersebut belum dapat diwujudkan. Mengingat Indonesia masih dijajah Belanda.

Cita-cita mendirikan Pondok Pesantren, mulai dirintis pada tahun 1968.  Dengan  membentuk Yayasan Ta’mirul Masjid Tegalsari dan dilanjutkan dengan mendirikan SD Ta’mirul Islam. Kemudian pada tahun 1979, didirikanlah SMP Ta’mirul Islam.

 

Walaupun telah berdiri dua lembaga diatas, masih dirasa kurang dalam menjawab tantangan zaman dan harapan masyarakat sekitar. Diawali kegiatan berupa Pesantren Kilat atau populer disebut Pesantren Syawwal, Pondok Pesantren Ta’mirul Islam resmi didirikan. Pendirian ini dilakukan pada tanggal 14 Juni 1986.

 

 

 

Pondok Pesantren Ta’mirul Islam Tegalsari Surakarta, diprakarsai oleh :

1. KH. Naharussurur ( Pimpinan Pondok )

2. Hj. Muttaqiyah ( Istri Pimpinan Pondok )

3. Ust. HM. Halim, SH ( Direktur KMI )

4. Ust. M. Wazir Tamami, SH ( SDM )

Murid SD Tegalsari 1928

Keberadaan Pondok pesantren ditengah-tengah kampung Tegalsari kota Solo ini disambut baik oleh masyarakat sekitar pondok maupun masyarakat luas. Khususnya bagi mereka yang ingin mempelajari dan menelaah ilmu-ilmu agama. Mengingat manusia tidak dapat dipisahkan oleh kedua hal ini.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *