Pada hari Selasa, 18 Juli 2018, diselenggarakan acara bertajuk 1001 Bahasa di PPTI kampus putri. Acara ini diadakan di halaman depan Gedung Sewindu pada pukul 20.00 WIB. Acara ini diselenggarakan oleh Bagian Pengasuhan Putri dan dipanitiai oleh santri KMI kelas lima. Acara ini diikuti oleh empat ratus peserta lebih yang terdiri dari para santriwati kelas satu sampai kelas lima KMI.
Pada acara ini, ditampilkan para orator yang berpidato menggunakan bahasa daerahnya masing-masing. Tujuan diselenggarakan acara ini bermacam-macam. Yang pertama adalah sebagai penambah wawasan tentang keragaman bahasa di Indonesia. Yang kedua sebagai hiburan bagi para santri. Dan yang ketiga adalah sebagai batas akhir penggunaan bahasa daerah di PPTI bagi para santri baru. Setelah acara itu, para santri tidak diizinkan lagi berbahasa daerah.
Acara ini diawali dengan pembukaan. Dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Alquran. Kemudian masuk ke inti acara; pidato dengan bahasa daerah. Dilanjutkan dengan aksi hiburan oleh panitia. Dan diakhiri dengan doa penutup. (Opik Oman)