Pada hari Sabtu, 24 November 2018, KMI Ponpes Ta’mirul Islam mengadakan ujian tahriri atau ujian tulis untuk santri kelas 1-5 KMI. Ujian ini merupakan tahap kedua dari tiga tahapan ujian semester gasal. Tahap sebelumnya adalah ujian syafahi (lisan) dan tahap selanjutnya adalah ujian Alquran.
Ujian ini berlangsung selama sembilan hari. Dimulai pada tanggal 24 November dan berakhir pada tanggal 3 Desember. Bertempat di ruang-ruang kelas. Semua pelajaran yang telah diberikan selama satu semester diujikan.
Para santri dibagi dalam kelompok-kelompok berisi rata-rata 24 anak. Setiap kelompok beranggotakan para santri dari tiga kelas yang berbeda. (Opik)